Uncategorized – Les Privat SBMPTN https://lesprivatsbmptn.id Cara Mudah Masuk PTN Favorit Fri, 16 Feb 2024 11:11:56 +0000 en-US hourly 1 https://wordpress.org/?v=6.6.2 https://lesprivatsbmptn.id/wp-content/uploads/2023/08/cropped-logo-fav-new-32x32.png Uncategorized – Les Privat SBMPTN https://lesprivatsbmptn.id 32 32 Apa itu Koas? Simak Juga Tahapan dalam Sekolah Kedokteran https://lesprivatsbmptn.id/apa-itu-koas/ https://lesprivatsbmptn.id/apa-itu-koas/#respond Wed, 14 Feb 2024 12:57:26 +0000 https://lesprivatsbmptn.id/?p=7432 Halo sahabat Lesprivatsbmptn! Apa itu Koas? Koas atau Ko-ass (Kuliah Praktik Klinik) merupakan salah satu tahapan penting dalam pendidikan kedokteran di Indonesia. Program ini memungkinkan mahasiswa kedokteran untuk mendapatkan pengalaman langsung dalam menangani pasien di berbagai bidang klinis. Dalam artikel ini, kita akan membahas lebih lanjut tentang koas, manfaatnya, dan tahapan yang biasa dilalui oleh […]

The post Apa itu Koas? Simak Juga Tahapan dalam Sekolah Kedokteran appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
Halo sahabat Lesprivatsbmptn!

Apa itu Koas? Koas atau Ko-ass (Kuliah Praktik Klinik) merupakan salah satu tahapan penting dalam pendidikan kedokteran di Indonesia. Program ini memungkinkan mahasiswa kedokteran untuk mendapatkan pengalaman langsung dalam menangani pasien di berbagai bidang klinis. Dalam artikel ini, kita akan membahas lebih lanjut tentang koas, manfaatnya, dan tahapan yang biasa dilalui oleh para mahasiswa kedokteran.

Baca juga:  bimbel sbmptn 

 

Mengenal Apa Itu Koas Kedokteran?

Apa itu Koas? Simak Juga Tahapan di Sekolah Kedokteran
Apa itu Koas? Simak Juga Tahapan di Sekolah Kedokteran

Sumber: Freepik

Apa itu Koas? Koas adalah bagian dari kurikulum pendidikan kedokteran di mana mahasiswa kedokteran yang telah menyelesaikan tahap teori di kampus akan Ditempatkan di berbagai fasilitas kesehatan, seperti rumah sakit atau puskesmas, untuk melakukan praktik langsung di bawah pengawasan dokter senior. Selama koas, mahasiswa kedokteran akan belajar tentang diagnosis, pengobatan, dan manajemen pasien secara praktis, sehingga mereka dapat menerapkan pengetahuan teoritis yang telah dipelajari di kelas ke dalam situasi dunia nyata.

 

Mengenali Manfaat Koas

Apa itu Koas? Simak Juga Tahapan di Sekolah Kedokteran
Apa itu Koas? Simak Juga Tahapan di Sekolah Kedokteran

Sumber: Freepik

Simak manfaat koas berikut ini :

1. Pengalaman Praktis

Salah satu manfaat utama koas adalah memberikan pengalaman langsung kepada mahasiswa kedokteran dalam merawat pasien. Mereka akan belajar bagaimana berinteraksi dengan pasien, melakukan pemeriksaan fisik, menafsirkan hasil tes, dan merancang rencana pengobatan.

2. Peningkatan Keterampilan Klinis

Dengan berada di lapangan, mahasiswa kedokteran memiliki kesempatan untuk meningkatkan keterampilan klinis mereka, seperti keterampilan komunikasi, keterampilan pemeriksaan fisik, dan keterampilan dalam membuat keputusan medis.

3. Pembelajaran bersama profesional

Koas juga memungkinkan siswa untuk belajar bekerja dalam tim kesehatan yang terdiri dari dokter, perawat, farmasi, dan tenaga kesehatan lainnya. Hal ini membantu mereka memahami pentingnya kolaborasi antarprofesi dalam memberikan perawatan yang holistik kepada pasien.

4. Memahami Sistem Kesehatan

Melalui pengalaman di lapangan, siswa akan mendapatkan pemahaman yang lebih baik tentang sistem kesehatan, termasuk peran masing-masing penyedia layanan kesehatan dan tantangan yang dihadapi dalam penyediaan perawatan kesehatan.

Baca juga:  bimbel utbk 

 

Tahapan dalam Sekolah Kedokteran Lainnya

Apa itu Koas? Simak Juga Tahapan di Sekolah Kedokteran
Apa itu Koas? Simak Juga Tahapan di Sekolah Kedokteran

Sumber: Freepik

Ada berbagai tahapan dalam sekolah kedokteran lainnya. Yuk, cari tahu melalui ulasan berikut:

1. Pendidikan Teori

Tahapan awal dalam pendidikan kedokteran adalah pembelajaran teori di kampus. Mahasiswa akan belajar tentang ilmu dasar kedokteran, seperti anatomi, fisiologi, patologi, farmakologi, dan lain-lain.

2. Klinik Kecil

Setelah menyelesaikan tahap teori, siswa akan memasuki klinik kecil di mana mereka akan mulai belajar keterampilan klinis dasar, seperti melakukan pemeriksaan fisik, mengambil anamnesis, dan merencanakan perawatan pasien di lingkungan simulasi klinik.

3. Klinik Besar/Koas

Tahap ini melibatkan koas di berbagai bidang klinis, seperti bedah, interna, anak, obstetri-ginekologi, dan lain-lain. Mahasiswa akan ditempatkan di fasilitas kesehatan yang sesuai dengan spesialisasi masing-masing untuk mendapatkan pengalaman praktis yang berharga.

4. Rotasi Klinik

Selama rotasi klinis, mahasiswa akan berpindah-pindah antara berbagai departemen atau spesialisasi untuk mendapatkan pengalaman yang lebih luas dalam berbagai aspek kedokteran.

5. Praktek Dokter Muda

Setelah menyelesaikan semua tahapan pendidikan, siswa akan lulus dan menjadi dokter muda yang siap memasuki dunia praktik. Mereka dapat memilih untuk melanjutkan pendidikan spesialisasi atau langsung bekerja sebagai dokter umum.

Baca juga: les privat 

 

Tugas dan Pengalaman

Apa itu Koas? Koas merupakan tahap penting dalam pendidikan kedokteran di mana mahasiswa kedokteran memiliki kesempatan untuk belajar dan berlatih langsung di bawah pengawasan dokter dan tenaga medis yang berpengalaman.

Koas tidak hanya menjadi langkah penting dalam pengembangan teknis klinis, tetapi juga menjadi momen di mana mahasiswa kedokteran merasakan atmosfer kerja di dunia kesehatan. Simak tugas dan pengalaman yang akan diperoleh saat koas:

1. Pemeriksaan Pasien

Salah satu tugas utama koas adalah melakukan pemeriksaan fisik pada pasien di bawah pengawasan dokter senior. Ini mencakup pengumpulan riwayat medis, melakukan pemeriksaan fisik, dan membuat catatan lengkap tentang kondisi pasien.

2. Partisipasi dalam Tindakan Medis

Koas sering kali terlibat dalam berbagai tindakan medis, mulai dari prosedur sederhana seperti memasang infus hingga operasi yang lebih kompleks. Mereka dapat mengamati atau bahkan membantu dokter selama prosedur tersebut.

3. Menyusun Rencana Perawatan

Koas diberi tanggung jawab untuk menyusun rencana perawatan pasien di bawah bimbingan langsung dokter senior. Ini melibatkan interpretasi hasil tes dan pencitraan, serta menentukan diagnosis dan terapi yang tepat.

4. Belajar dari Kasus-Kasus Klinis

Setiap kasus yang dihadapi oleh koas menjadi pelajaran berharga. Mereka belajar tentang berbagai kondisi medis, penanganan kasus yang tepat, dan manajemen pasien secara menyeluruh.

5. Konsultasi dengan Tim Medis

Koas juga mempunyai kesempatan untuk berkolaborasi dengan anggota tim medis lainnya, seperti ahli bedah, ahli radiologi, dan perawat. Ini mengajarkan mereka pentingnya kerjasama tim dalam memberikan perawatan yang optimal kepada pasien.

6. Perkembangan Pasien

Sebagai bagian dari tim perawatan, koas bertanggung jawab untuk menjaga perkembangan pasien dari waktu ke waktu. Mereka mengikuti respon terhadap terapi dan memodifikasi rencana perawatan sesuai kebutuhan.

Baca juga: les privat jakarta 

Strategi Menjalani Koas kedokteran

Apa itu Koas? Simak Juga Tahapan di Sekolah Kedokteran
Apa itu Koas? Simak Juga Tahapan di Sekolah Kedokteran

Sumber: Freepik

Koas (Kuliah Kerja Nyata) merupakan tahap penting dalam pendidikan kedokteran di mana mahasiswa kedokteran mendapatkan pengalaman praktis di berbagai bidang medis di bawah bimbingan dokter yang berpengalaman.

Persiapan yang matang sebelum memulai koas sangatlah penting untuk memastikan pengalaman yang produktif dan sukses. Berikut adalah beberapa tips persiapan dan strategi untuk menjalani koas kedokteran dengan baik:

1. Pelajari Pengetahuan Dasar Kedokteran

Sebelum memulai koas, pastikan Anda memiliki pemahaman yang kuat tentang dasar-dasar kedokteran. Perkuat pengetahuanmu tentang anatomi, fisiologi, farmakologi, dan patologi untuk mempersiapkan diri menghadapi situasi klinis yang beragam.

2. Meningkatkan Keterampilan Komunikasi

Keterampilan komunikasi yang baik adalah kunci dalam praktik kedokteran. Latihlah kemampuanmu dalam berkomunikasi dengan pasien, keluarga, dan tim medis. Kemampuan mendengarkan dengan empati dan menyampaikan informasi dengan jelas dan ramah sangatlah penting.

3. Kenali Lingkungan Kerja

Sebelum memulai koas, luangkan waktu untuk mengenal lingkungan kerja Anda, termasuk sistem dan prosedur di rumah sakit atau institusi medis tempat Anda akan menjalani koas. Pahami aturan dan regulasi yang berlaku serta peranmu dalam tim perawatan pasien.

4. Jaga Kesehatan dan Keseimbangan Hidup

Koas dapat menjadi pengalaman yang melelahkan secara fisik dan emosional. Pastikan untuk menjaga kesehatanmu dengan pola makan seimbang, istirahat yang cukup, dan olahraga teratur. Jangan lupakan juga pentingnya waktu untuk bersantai dan menjaga keseimbangan hidupmu.

5. Jadilah Proaktif dalam Belajar

Gunakan setiap kesempatan selama koas untuk belajar dan mengembangkan keterampilan klinismu. Ajukan pertanyaan, minta umpan balik, dan cari peluang untuk terlibat dalam berbagai kasus dan prosedur medis.

6. Terlibatlah dalam Tim dengan Baik

Koas adalah kesempatan untuk belajar dalam konteks tim medis. Terlibatlah secara aktif dalam tim, tunjukkan kerja sama yang baik, dan hargai kontribusi setiap anggota tim.

 

Jadi, apa lagi yang ditunggu? Hubungi kami segera di line telepon    (021) 77844897    atau kamu juga bisa menghubungi kami melalui    085810779967   . Atau klik    www.lesprivatsbmptn.id    untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.

 

Sampai bertemu di Lesprivatsbmptn

 

Referensi :

  1. Kumparan.com
  2. Medcom.id

The post Apa itu Koas? Simak Juga Tahapan dalam Sekolah Kedokteran appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
https://lesprivatsbmptn.id/apa-itu-koas/feed/ 0
Majas Metonimia https://lesprivatsbmptn.id/majas-metonimia/ https://lesprivatsbmptn.id/majas-metonimia/#respond Fri, 21 Oct 2022 01:00:32 +0000 https://lesprivatsbmptn.id/?p=3470 Sahabat Latis, pernah ga kalian pergi ke warung lalu nyeletuk, “Bu, mau beli Bimoli.” Kemudian si penjual mengambilkan minyak goreng curah dan kalian menerimanya. Minyak goreng = Bimoli. Hm, kok bisa gitu ya? Nah secara tidak langsung kalian sedang menerapkan majas Metonimia. Apa sih itu? Majas Sebelum melangkah lebih jauh, kalian harus tau dulu apa […]

The post Majas Metonimia appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
Sahabat Latis, pernah ga kalian pergi ke warung lalu nyeletuk, “Bu, mau beli Bimoli.” Kemudian si penjual mengambilkan minyak goreng curah dan kalian menerimanya. Minyak goreng = Bimoli. Hm, kok bisa gitu ya? Nah secara tidak langsung kalian sedang menerapkan majas Metonimia. Apa sih itu?

Majas

Sebelum melangkah lebih jauh, kalian harus tau dulu apa itu majas. Jadi majas adalah cara untuk mengungkapkan maksud atau menyampaikan sesuatu dengan sesuatu yang lain (kiasan). Di dalam studi bahasa Indonesia, ada beberapa macam majas yang dipakai dalam kehidupan sehari-hari dan salah satunya yaitu majas metonimia.

Modul Analisis Unsur Pembangun Puisi yang disusun oleh Sutji Harijanti (2020) mengurai definisi majas yang juga disebut l sebagai bahasa figuratif. Kegunaannya banyak dalam karya sastra seperti puisi. Majas digunakan penyair untuk mengungkapkan sesuatu dengan cara berbeda yaitu memakai kata-kata bermakna kiasan atau dengan lambang tertentu.

Kadang kita memerlukan banyak makna dalam karya sastra. Kalian bisa mendapatkan itu dari gaya bahasa yang dengan bahasa figuratif. Hal ini memberi efek banyak makna hingga konotasi tertentu. Majas yang umum digunakan sehingga kalian perlu ketahui diantaranya yaitu majas metafora, majas ironi, majas pleonasme, dan majas metonimia.

Majas Metonimia

majas metonimia
sumber Freepik

Akhirnya masuk juga kita ke pembahasan pokok hari ini. Majas yang satu ini dalam puisi menjadi sarana pemadatan atau pemusatan ekspresi. Majas metonimia adalah penyebutan ciri atau merek atau brand yang berkaitan dengan suatu benda sebagai pengganti.

Contoh di awal adalah Bimoli. Untuk lebih jelasnya dapat kalian simak dari Buku Pintar Majas, Pantun dan Puisi karya Ulin Nuha Masruchin (2017). Beliau menuliskan pengertian majas metonimia sebagai gaya bahasa yang sering menyebutkan ciri khas atau nama merek dari suatu benda untuk menggantikan penyebutan benda tersebut.

Supaya lebih gampang untuk mengenalinya, kalian simak dulu ciri-ciri Majas Metonimia. Jadi kalian tidak akan terkecoh dengan majas lain yang mirip.

a. Gaya bahasa

Menggunakan kata-kata tertentu misalnya merek barang, ciri khas, label, jenis, dan lainnya. Inilah kemudian yang digunakan sebagai pengganti nama suatu barang atau benda.

b. Terdapat hubungan atau keterkaitan antara kata benda dengan nama penggantinya.

Umumnya kata pengganti tersebut adalah label yang sudah diakui masyarakat. Jadi bukan brand kaleng-kaleng. Butuh waktu lama bagi sebuah brand untuk bisa menjadi bagian dari majas ini.

c. Adanya hubungan bersifat keterpautan atau kontiguitas yakni kausal, spasial dan temporal

Nah, sekarang saatnya kita melihat contoh nyatanya dalam kehidupan sehari-hari ya!

Contoh Majas Metonimia

Dari penjelasan panjang mimin tadi, metonimia adalah penggunaan nama pengganti suatu benda dengan ciri khas, atribut, atau merek barang yang dikehendaki penulisnya

Kita cek contohnya yuk!

1. Pak Anton berangkat ke kantor dengan Kijang. (Kijang merupakan merek mobil yang dulu sangat fenomenal)

2. Ayah Menikmati Kapal Api di setiap pagi dan sore hari. (Kapal Api merupakan merek kopi lokal)

3. Dian terbang dengan Garuda untuk pergi ke Bali. (Garuda merupakan nama maskapai)

4. Dona senang membaca Bobo (Bobo adalah majalah anak-anak)

5. Randi sering pergi mengendarai Supra yang dibelikan Ayahnya. (Supra merupakan jenis sepeda motor)

Kita flashback lagi ya, Menurut KBBI, majas metonimia adalah majas yang mengungkapkan suatu hal dengan memakai kata lain karena memiliki hubungan yang sangat erat, dan juga sudah disepakati atau diakui. Misalnya nama ciri atau nama hal yang ditautkan dengan orang, barang, atau hal lain sebagai penggantinya

Hal yang perlu kalian ingat adalah jika ingin mengganti suatu kata atau ungkapan jadi majas metonimia, harus yang sering dipakai sama banyak orang dan memang terkenal di masanya.

Baca Juga : Bimbel CPNS

Jangan lupa, kata yang ingin digunakan harus memiliki hubungan erat atau persamaan dengan kata yang ingin diganti.

Hal itu karena jika kalian tidak menggunakan kata atau ciri yang nggak biasa disebut dan maknanya berbeda itu bikin orang awam susah buat ngerti.

Misalnya nih kalian hendak mengganti kata “mie instan” dari kata “Duh, ujan-ujan gini enaknya makan mie instan deh”. Kalian harus menggunakan suatu ungkapan yang sering digunakan oleh orang banyak buat ganti kata tersebut.

Maka kalian dapat mengganti kata  “mie instan” dengan “Indomie”. Kata Indomie bisa dipakai karena Indomie adalah merek mie instan yang udah tersebar ke berbagai wilayah Indonesia dan cukup populer di zaman ini.

Jika dimasukkan dalam kalimat akan menjadi “Duh, ujan-ujan gini enaknya makan Indomie deh!”.

Ingat kembali ya sahabat Latis, dalam Bahasa Indonesia, ada 3 ciri yang ada dalam majas metonimia, yaitu:

a. Menggambarkan sesuatu menggunakan nama benda, label, atau merek tertentu.

b. Menunjukan adanya perubahan kata dengan menggunakan nama tertentu.

c. Majas dapat berubah sesuai dengan nama produk yang paling terkenal pada suatu masa.

Sekarang mimin mau kasi tips juga yang lebih simpel untuk mengetahui keberadaan majas ini. Kalian ingat tidak dengan struktur kalimat subjek, predikat, objek, dan keterangan? Biasanya, majas metonimia dapat ditemukan pada bagian objek atau keterangan.

Dari situ kalian bisa mencari tau apakah nama yang digunakan merupakan nama merek atau label dari objek tersebut.

Kita ke contoh soal aja deh yuk! Soalnya bab ini akan masuk dalam materi SBMPTN. Makanya mimin ngotot-ngotot ke kalian supaya kalian bisa.

Contoh Soal

majas metonimia
sumber Freepik

1. Kalimat yang mengandung majas metonimia di bawah ini adalah…

A. Pena menari-nari di atas kertas

B. Bulunya hitam, sehitam malam

C. Adik belanja di Matahari

D. Sang bulan kelak menyapaku tadi malam

E. Kau laksana pelita dalam gulita

Nah, kira-kira yang mana nih ya jawabannya? A dan B nggak mungkin karena “kertas” dan “malam” bukanlah nama merek atau label suatu benda. D dan E juga bukan karena E adalah majas perumpamaan, dan D adalah majas metafora. Yang paling tepat adalah C. Adik belanja di matahari. Matahari merupakan tempat perbelanjaan yang menjual berbagai macam barang dan pakaian.

2. Bapak minum kapal api pagi-pagi

(1)Kemarin aku naik Supra ke Kota Tua

(2)Abang menghabiskan Tango milik adik

(3)Bulan bersinar terang di kawasan Kota Tua

Di atas ini yang merupakan contoh kalimat majas metonimia adalah…

A. (1), (3), (4)

B. (2), (3), (4)

C. (1), (4), (2)

D. (1), (2), (3)

E. Semua jawaban benar

Coba identifikasi kalimat majas metonimia itu dengan SPOK yuk! Di poin pertama kapal api merupakan objek, kapal api yang dimaksud adalah minuman kopi. Poin kedua supra yang dimaksud adalah sepeda motor Supra. Lalu poin ketiga objeknya adalah Tango, merek makanan ringan wafer. Poin keempat, tidak ditemukan objek yang menggunakan kata pengganti majas metonimia. Jadi jawabannya adalah D. (1), (2), (3)

3. Abang mengantar adik ke sekolah naik Tiger

Majas metonimia di atas mengandung makna…

A. Tiger adalah nama motor

B. Tiger merupakan nama seseorang

C. Tiger adalah hewan harimau

D. Tiger sebagai nama kakak si adik

Nah kira-kira yang mana nih? Dari awal sebenarnya udah ketebak jawabannya. Yang paling masuk akal adalah abang mengantar adik naik tiger yang mana “Tiger” merupakan nama motor. Jadi jawabannya adalah A. Tiger adalah nama motor.

Gimana? Sampai sini kira-kira ada yang masih bingung tidak ya? Semoga penjelasan mimin dapat diterima dengan baik ya! Oiya kalian bisa les privat di sini supaya makin gemilang dalam menyambut sbmptn.

Baca juga: Les CPNS

referensi:

  1. kompas.com
  2. detik.com

The post Majas Metonimia appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
https://lesprivatsbmptn.id/majas-metonimia/feed/ 0
5 Strategi Mengerjakan Matematika UTBK-SBMPTN https://lesprivatsbmptn.id/5-strategi-mengerjakan-matematika-utbk-sbmptn/ https://lesprivatsbmptn.id/5-strategi-mengerjakan-matematika-utbk-sbmptn/#respond Mon, 27 Dec 2021 15:31:05 +0000 https://lesprivatsbmptn.id/?p=3126 Matematika sering menjadi momok yang sangat menakutkan saat menghadapi ujian UTBK-SBMPTN, karenanya hampir seluruh siswa perlu mempersiapkan secara khusus untuk menghadapi ujian matematika, soal matematika juga sering di cari untuk dan dijadikan latihan sebagai persiapan UTBK-SBMPTN. Matematika banyak yang bilang merupakan soal yang paling utama yang perlu di berikan pelatihan khusus untuk bisa mendapatkan kesuksesan […]

The post 5 Strategi Mengerjakan Matematika UTBK-SBMPTN appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
Matematika sering menjadi momok yang sangat menakutkan saat menghadapi ujian UTBK-SBMPTN, karenanya hampir seluruh siswa perlu mempersiapkan secara khusus untuk menghadapi ujian matematika, soal matematika juga sering di cari untuk dan dijadikan latihan sebagai persiapan UTBK-SBMPTN.

Matematika banyak yang bilang merupakan soal yang paling utama yang perlu di berikan pelatihan khusus untuk bisa mendapatkan kesuksesan dalam menjalankan ujian SBMPTN.

Matematika pada dasarnya merupakan logika berpikir untuk memecahkan suatu permasalahan dengan cara yang tepat.

Matematika SBMPTN SMA

1. Setiap soal tidak hanya menguji satu materi

Satu soal di UTBK itu sering kali menguji lebih dari satu topik. Bahkan ada yang menguji kemampuan lo di 3-4 topik sekaligus.

Kenapa bisa begitu? Karena, inget, UTBK ini tujuannya untuk menyeleksi, bukan mengevaluasi hasil belajar lo. Jadi soalnya memang sengaja dibuat susah supaya sedikit yang bisa ngerjain. Perguruan Tinggi Negeri kan memang kursinya terbatas, dan yang diterima memang yang sedikit itu. Nah, statistik di atas ini udah mempertimbangkan soal-soal yang menguji lebih dari satu topik itu. Jadi kalau ada satu soal menguji persamaan kuadrat dan pertidaksamaan misalnya, di statistik itu dua-duanya dihitung

2. Contoh soal yang butuh penguasaan lebih dari 1 materi

Misal, di UTBK Matematika Dasar tertulis kalau persamaan kuadrat muncul sebagai materi yang dominan keluar. Itu bukan berarti kalau lo belajar persamaan kuadrat aja lo udah bisa sebagian besar soal Matematika Dasar UTBK. Karena inget, satu soal itu bisa aja campur-campur topik yang diujinya. Yang bener cara bacanya adalah: Kalau lo nggak ngerti persamaan kuadrat, dijamin lo nggak bisa ngerjain sebagian besar soal UTBK. Biar kebayang kenapa kayak gitu, coba perhatiin contoh soal ini:

Baca juga : 5 Langkah Strategis untuk Belajar SBMPTN

Soal seperti ini masuk ke dua topik, pertama Persamaan Kuadrat, kedua Baris dan Deret. Kalau lo bisa bagian persamaan kuadratnya, belum tentu lo bisa ngerjain karena lo butuh kemampuan baris dan deretnya juga. Sementara kalau lo nggak ngerti bagian persamaan kuadratnya, maka pasti lo nggak bisa ngerjain soal di atas.

3. Statistik di atas belum tentu jadi prediktor yang akurat untuk SBMPTN nanti

Karena biar gimanapun, UTBK itu nggak ada kisi-kisinya. Nggak ada yang bener-bener tau soal yang akan keluar itu seperti apa. Jadi kalau si pembuat soal tiba-tiba nyeleneh dan bikin soal yang bener-bener beda dari biasanya, ya bisa aja. Tapi meskipun begitu, setidaknya statistik di atas bisa bikin lo kebayang beberapa materi dasar yang penting banget untuk lo kuasain segera.

Baca juga : Tips Menyelesaikan Soal SBMPTN dengan Metode IRT

4. Jangan anggap remeh topik TPA

Di statistik yang gue buat, ada topik yang namanya TPA. Sebenernya itu karena gue bingung aja mau namain apa karena nggak ada babnya di SMA, malah yang ada di SMP.

5. Soal HOTS di UTBK Matematika

Sejak UTBK 2019, Kemenristekdikti mengumumkan bahwa akan ada soal HOTS. Tapi sebenarnya sih, soal HOTS sudah eksis lama sejak 5 tahun terakhir, khususnya di UTBK Matematika. Emang soal HOTS itu apa sih? Soal HOTS tidak hanya berhenti menguji apakah lo ingat, paham, dan mampu mengaplikasikan penyelesaian; tapi lo juga dituntut untuk menganalisis dan mencipta model matematika sendiri.

The post 5 Strategi Mengerjakan Matematika UTBK-SBMPTN appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
https://lesprivatsbmptn.id/5-strategi-mengerjakan-matematika-utbk-sbmptn/feed/ 0
10 Jurusan Unsoed yang Paling Banyak Peminat https://lesprivatsbmptn.id/jurusan-unsoed-yang-paling-banyak-peminat/ https://lesprivatsbmptn.id/jurusan-unsoed-yang-paling-banyak-peminat/#respond Sat, 30 Oct 2021 06:15:18 +0000 https://lesprivatsbmptn.id/?p=2911 Universitas Negeri Jenderal Soedirman atau yang biasa dikenal dengan Unsoed merupakan salah satu kampus terbaik di indonesia, terbukti banyaknya alumni sukses yang terlahir dari kampus unsoed ini salah satunya Prof. Ocky Karna Radjasa M.Sc,Ph.D (Direktur Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat, Kemenristekdikti)i. Hal tersebut tidak terlepas dari kualitas serta fasilitas kampus yang menjamin kesejahteraan para mahasiswanya […]

The post 10 Jurusan Unsoed yang Paling Banyak Peminat appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
Universitas Negeri Jenderal Soedirman atau yang biasa dikenal dengan Unsoed merupakan salah satu kampus terbaik di indonesia, terbukti banyaknya alumni sukses yang terlahir dari kampus unsoed ini salah satunya Prof. Ocky Karna Radjasa M.Sc,Ph.D (Direktur Riset dan Pengabdian kepada Masyarakat, Kemenristekdikti)i. Hal tersebut tidak terlepas dari kualitas serta fasilitas kampus yang menjamin kesejahteraan para mahasiswanya di kampus.

Hasilnya sekarang banyak orang tua yang mempercayakan anaknya untuk mengenyam pendidikan hingga S1 di Unsoed ini, Unsoed juga membuka jalur pendidikan lewat Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan salah satu jalur yang paling banyak peminatnya, namun kamu perlu tahu mengenai jurusan unsoed mana yang paling banyak peminatnya

Berikut 10 jurusan Unsoed yang paling banyak peminatnya dan wajib banget dikenal agar tahu passing gradenya, simak selengkapnya

  1. Pendidikan Dokter
    Daya tampung jurusan ini yaitu sebanyak 52 dari total peminat UTBK SBMPTN sebanyak 2.340 Peserta
  2. Manajemen
    Daya tampung Jurusan ini yaitu sebanyak 49 dari total peminat UTBK SBMPTN sebanyak 2.011 Peserta
  1. Ilmu Komunikasi
    Daya tampung Jurusan ini yaitu sebanyak 33 dari total peminat UTBK SBMPTN sebanyak 1.825 Peserta
  1. Hukum
    Daya tampung Jurusan ini yaitu sebanyak 105 dari total peminat UTBK SBMPTN sebanyak 1.825 Peserta
  1. Farmasi
    Daya tampung jurusan ini yaitu sebanyak 41 dari total peminat UTBK SBMPTN sebanyak 1.412 Peserta
  1. Informatika
    Daya tampung Jurusan ini yaitu sebanyak 43 dari total peminat UTBK SBMPTN sebanyak 1.218 Peserta
  1. Ilmu Gizi
    Daya tampung jurusan ini yaitu sebanyak 36 dari total peminat UTBK SBMPTN sebanyak 1.183 Peserta
  1. Keperawatan
    Daya tampung jurusan ini yaitu sebanyak 39 dari total peminat UTBK SBMPTN sebanyak 1.182 Peserta
  1. Administrasi Publik
    Daya tampung jurusan ini yaitu sebanyak 49 dari total peminat UTBK SBMPTN sebanyak 1.117 Peserta
  1. Kesehatan Masyarakat
    Daya tampung jurusan ini yaitu sebanyak 48 dari total peminat UTBK SBMPTN sebanyak 1.076 Peserta

Nah itulah 10 jurusan Unsoed yang paling banyak peminat, siapkan diri kamu untuk bisa bersaing dalam tes Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dan bisa masuk perguruan tinggi yang kamu cita-citakan.

Setelah mengetahui 10 jurusan Unsoed yang paling banyak peminat, tentunya kamu perlu mempersiapkan diri sebaik mungkin, dan kamu bisa mengandalkan bimbel SBMPTN dari Latis Education untuk membantumu meraih perguruan tinggi favorit kamu.

The post 10 Jurusan Unsoed yang Paling Banyak Peminat appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
https://lesprivatsbmptn.id/jurusan-unsoed-yang-paling-banyak-peminat/feed/ 0
5 Kiat Persiapan Masuk PTN lintas jurusan https://lesprivatsbmptn.id/kiat-persiapan-masuk-ptn-lintas-jurusan/ https://lesprivatsbmptn.id/kiat-persiapan-masuk-ptn-lintas-jurusan/#respond Sat, 30 Oct 2021 06:07:08 +0000 https://lesprivatsbmptn.id/?p=2908 Mungkin dari sebagian kamu pernah merasakan salah memilih jurusan, hal tersebut adalah hal yang sangat wajar, karena dengan seiringnya waktu kamu akan menemukan minat dan kesukaan kamu dalam bidang yang akan kamu tekuni. Namun yang menjadi pertanyaan apakah bisa untuk seorang yang lintas jurusan bisa daftar jurusan yang lain?  Tentu jawabannya bisa. Bagi kamu yang […]

The post 5 Kiat Persiapan Masuk PTN lintas jurusan appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
Mungkin dari sebagian kamu pernah merasakan salah memilih jurusan, hal tersebut adalah hal yang sangat wajar, karena dengan seiringnya waktu kamu akan menemukan minat dan kesukaan kamu dalam bidang yang akan kamu tekuni. Namun yang menjadi pertanyaan apakah bisa untuk seorang yang lintas jurusan bisa daftar jurusan yang lain? 

Tentu jawabannya bisa. Bagi kamu yang berminat untuk pindah  lintas jurusan, kamu berkesempatan pada tes Seleksi Bersama Masuk Perguruan tinggi Negeri (SBMPTN) nah berikut ini adalah lima kiat persiapan masuk PTN lintas jurusan yang kamu harus lakukan sebagai seorang yang ingin lintas jurusan dan bisa lolos dalam tes Seleksi Bersama Masuk Perguruan tinggi Negeri (SBMPTN) tersebut.

1. Mencari Tahu Aturan Jurusan

Meskipun beberapa orang mengatakan bahwa kemungkinan kecil untuk lolos, namun kamu boleh mendaftar lintas jurusan ini di Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi  SNMPTN, namun alangkah baiknya kamu melakukan riset terlebih dahulu apakah jurusan yang kamu tuju bisa menerima pendaftaran lintas jurusan atau tidak.

2. Fokus Membaca Rangkuman Materi 

Kamu harus Memahami materi pelajaran ipa dan ips yang mungkin tidak pernah kamu dapatkan di bangku SMA memang awalnya akan terasa sulit. Akan tetapi, kamu bisa memulainya sendiri dan mempelajari rangkuman materi . Perlu diingat, kamu harus memahami konsep dari materinya, bukan cuma hanya menghafal.

3. Rajin Mengerjakan Latihan Soal

Selepas memahami serta mempelajari rangkuman materi, maka kamu bisa mulai mengerjakan latihan soal. Namun,bukan hanya bisa memulai namun kamu harus bisa konsisten mengerjakannya hingga selesai! Semakin sering kamu mengulang latihan soal, maka kamu nantinya akan semakin terbiasa pada konsep dan pola pertanyaan yang digunakan pada tes UTBK SBMPTN.

4. Fokus dan Tetap Persiapkan Diri untuk Tes Potensi Skolastik

Perlu kamu ketahui bahwa Ujian Tulis Berbasis Komputer- Seleksi Bersama Masuk Perguruan tinggi negeri (UTBK-SBMPTN) terdiri dari dua tes yang bisa kamu pelajari terlebih dahulu, yaitu Tes Potensi Akademik dan Tes Potensi Skolastik. Meskipun banyak sebagian orang yang mengejar tes untuk menghadapi TKA, lantas kamu tak boleh melupakan persiapan untuk mengerjakan TPS.

5. Tidak Mudah Patah Semangat dan Pesimis

Dalam Proses belajar, kamu dituntut tidak boleh mudah menyerah dan selalu berpikir pesimis untuk melakukan sesuatu. Kalau kamu memang serius untuk mendapatkan jurusan yang kamu dambakan, walaupun harus menguasai dengan singkat materi pelajaran selama di SMA, maka kamu harus berusaha keras dan tetap semangat. Dan jangan lupa untuk menyerahkan segala sesuatu pada tuhan dan jangan lupa untuk selalu berdoa.

Penjelasan mengenai 5 Kiat persiapan masuk PTN lintas jurusan ini bisa kamu jadikan referensi dalam menentukan jurusan yang kamu tuju, tetap cari informasi tentang lintas jurusan dan jangan lupa selalu menghargai apapun itu keputusannya.

Selain itu, kamu juga dapat mengandalkan bimbel SBMPTN dari Latis Education untuk membantumu meraih perguruan tinggi favorit kamu.

The post 5 Kiat Persiapan Masuk PTN lintas jurusan appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
https://lesprivatsbmptn.id/kiat-persiapan-masuk-ptn-lintas-jurusan/feed/ 0
Ingin tembus SBMPTN? 6 Cara ini Dijamin Ampuh https://lesprivatsbmptn.id/ingin-tembus-sbmptn/ https://lesprivatsbmptn.id/ingin-tembus-sbmptn/#comments Sat, 30 Oct 2021 06:00:07 +0000 https://lesprivatsbmptn.id/?p=2905 Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) memang menjadi daya tarik bagi calon mahasiswa di indonesia, bagaimana tidak banyak calon mahasiswa yang sudah mempersiapkan untuk mengikuti tes tersebut jauh sejak duduk dibangku SMA. Bahkan beberapa ada yang melakukan privat bimbel selepas pulang sekolah untuk mereview soal-soal SBMPTN tahun tahun sebelumnya Tak jarang juga, banyak calon […]

The post Ingin tembus SBMPTN? 6 Cara ini Dijamin Ampuh appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) memang menjadi daya tarik bagi calon mahasiswa di indonesia, bagaimana tidak banyak calon mahasiswa yang sudah mempersiapkan untuk mengikuti tes tersebut jauh sejak duduk dibangku SMA. Bahkan beberapa ada yang melakukan privat bimbel selepas pulang sekolah untuk mereview soal-soal SBMPTN tahun tahun sebelumnya

Tak jarang juga, banyak calon mahasiswa yang melakukannya secara sendiri tanpa mengikuti kegiatan tambahan seperti bimbel. SBMPTN ini memang menjadi perhatian bagi para calon mahasiswa di indonesia. Banyak yang ingin masuk di perguruan tinggi yang memang menjadi incarannya sejak di SMA. karena memang prospek kerjanya yang bagus sehingga menjadi daya tarik yang kuat bagi calon mahasiswa untuk sukses mengikuti tes SBMPTN ini.

Untuk semakin meyakinkan dan membuat kamu bersemangat, berikut ulasan 6 cara ampuh buat kamu yang ingin tembus SBMPTN, simak selengkapnya

1. Urutkan Pilihan Jurusan Sesuai Peringkat Maupun Peminatnya

Mempunyai strategi memang sangatlah penting, kamu tentu harus mempunya beberapa planning dan goals saat melakukan sesuatu. Hal tersebut membuat kamu semakin terpacu untuk selalu menyelesaikan urusan kamu, terlebih saat ingin melakukan tes SBMPTN ini. Strategi yang mungkin bisa kamu ikuti, pertama yaitu cari peminat dari jurusan yang kamu minati. Kedua, kamu harus mengurutkan yang menunjukan dari peminat terbesar ke yang kecil. Yang terakhir pastikan kamu passing grade dari universitas tersebut

2. Usahakan Ketiga Pilihan Adalah Jurusan yang Sama

Dalam SBMPTN biasanya kamu diperkenankan untuk memilih 3 universitas yang dituju, nah pada kesempatan tersebut jangan sampai kamu menyia-nyiakannya. Ternyata ada strategi tersendiri dalam melewati hal tersebut yaitu dengan cara fokuskan ketiga jurusan di setiap universitasnya itu sama. Hal tersebut mempengaruhi tingkat konsistensi kamu dalam serius memilih jurusan yang ingin kamu tuju. Hal tersebut kemungkinan besar membuat peluang lulus tes SBMPTN kamu semakin lebar.

3. Pilih Jurusan Sesuai Minat dan Bakat

Ada istilah, lingkungan bisa jadi cerminan dari diri kamu. Hal tersebut sebenarnya berkaitan bagaimana kamu bisa menempatkan diri kamu pada tempat yang seusai, begitu pula saat ingin lolos tes sbmptn. Pastikan kamu memilih jurusan yang memang sesuai dengan keahlian dan bakat kamu. Agar nantinya proses kegiatan belajar menjadi menarik dan inovatif. Berbeda dengan orang yang salah mengambil jurusan, nantinya ia cenderung pasif dan tidak nyaman sehingga dapat merugikan banyak pihak bahkan hingga drop out

4. Mempersiapkan Fisik dan Mental

Hal ini mungkin terlihat sepele, namun siapa sangka mengikuti tes SBMPTN perlu siap secara jasmani maupun rohani. Hal tersebut karena pada saat melakukan tes SBMPTN kita berdiam lama di depan layar komputer untuk mengerjakan soal yang sangat banyak. Maka dari itu kamu harus mempersiapkan fisik kamu agar maksimal saat mengerjakannya. 

Lalu , upayakan juga untuk selalu tidur teratur, belajar secukupnya saja tidak usah memaksa. Gunakan metode belajar dengan cara memahami konsep, jangan gunakan metode hafalan karena hal tersebut akan terasa percuma jika kamu terus menghafal cara untuk mengerjakan soal SBMPTN. Jangan lupa untuk selalu mengkonsumsi vitamin untuk membuat kondisi fisik kamu lebih prima dan siap untuk melakukan tes tersebut dengan baik.

5. Latihan Soal-Soal

Cara selanjutnya bagi kamu yang ingin lolos SBMPTN, bisa lakukan latihan soal-soal terdahulu. Hal tersebut berkaitan untuk menguji seberapa paham kita akan soal-soal tes SBMPTN, Soal-soal ujian SBMPTN itu dari tahun ke tahun polanya tidak jauh beda makanya jika kamu sering atau akrab dengan soal maka kamu tidak akan kesulitan mengerjakannya.

6. Jangan Lupa untuk Selalu Berdoa

Tips terakhir, yaitu jangan lupa untuk selalu berdoa untuk mengawali kegiatan apapun itu, hal tersebut wajib kamu lakukan untuk mempermudah langkahmu dalam mengikuti tes tersebut. Terlebih meminta restu kepada orang tua dalam mengikuti tes tersebut. Niscaya ada kemudahan untuk mengerjakan soal SBMPTN

Nah itulah 6 cara untuk kamu yang ingin  tembus SBMPTN, jangan lupa untuk selalu belajar dengan giat dan kurangi melakukan kegiatan yang kurang bermanfaat agar proses belajar kamu tidak terhambat

Itulah 6 cara ampuh bagi kamu yang ingin tembus SBMPTN. Selain cara-cara tersebut kamu juga dapat mengandalkan bimbel SBMPTN dari Latis Education untuk membantumu meraih perguruan tinggi favorit kamu.

The post Ingin tembus SBMPTN? 6 Cara ini Dijamin Ampuh appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
https://lesprivatsbmptn.id/ingin-tembus-sbmptn/feed/ 1
Ini Resiko lulus SBMPTN Tapi Tidak Diambil https://lesprivatsbmptn.id/lulus-sbmptn-tapi-tidak-diambil/ https://lesprivatsbmptn.id/lulus-sbmptn-tapi-tidak-diambil/#respond Sat, 30 Oct 2021 05:55:07 +0000 https://lesprivatsbmptn.id/?p=2902 Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau disingkat SBMPTN merupakan seleksi bersama dalam penerimaan mahasiswa baru di lingkungan perguruan tinggi negeri menggunakan pola ujian tertulis secara nasional yang selama ini telah menunjukkan berbagai keuntungan dan keunggulan, baik bagi calon mahasiswa, perguruan tinggi negeri, maupun kepentingan nasional. Bagi calon mahasiswa, ujian tertulis sangat menguntungkan karena lebih […]

The post Ini Resiko lulus SBMPTN Tapi Tidak Diambil appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri atau disingkat SBMPTN merupakan seleksi bersama dalam penerimaan mahasiswa baru di lingkungan perguruan tinggi negeri menggunakan pola ujian tertulis secara nasional yang selama ini telah menunjukkan berbagai keuntungan dan keunggulan, baik bagi calon mahasiswa, perguruan tinggi negeri, maupun kepentingan nasional. Bagi calon mahasiswa, ujian tertulis sangat menguntungkan karena lebih efisien, murah, dan fleksibel karena adanya mekanisme lintas wilayah.

Namun Apakah Ada Resikonya Jika Kita Mendapatkan atau Diterima PTN Tetapi Tidak Diambil?

Peserta SBMPTN 2021 yang dinyatakan lolos Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) dan diterima di Perguruan Tinggi Negeri (PTN) namun memilih untuk tidak mengambil program studi tersebut tentu dinilai merugikan sebagian pihak. Misalnya saja Perguruan Tinggi Negeri (PTN) penerima yang sudah menyediakan kursi untuk mahasiswa baru. 

Selain itu, kursi yang tersedia juga seharusnya dapat diisi oleh peserta lain yang benar-benar ingin diterima di program studi dan Perguruan Tinggi Negeri (PTN) tersebut. Maka, tidak heran apabila peserta yang lulus SBMPTN 2021 namun tidak melanjutkan program studi yang dipilih harus siap dengan konsekuensinya. 

Bagi peserta Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) yang dinyatakan lolos tetapi tidak diambil maka tidak bisa mengikuti seleksi mandiri di perguruan tinggi tertentu. Seleksi penerimaan mahasiswa baru di perguruan tinggi negeri pada dasarnya terdiri dari tiga jalur yakni Seleksi Nasional Masuk Perguruan TInggi Negeri (SNMPTN), Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Bersma Masuk Perguruan Tinggi Negeri (UTBK SBMPTN), dan Seleksi Mandiri. 

Perlu diketahui bahwa beberapa perguruan tinggi negeri seperti Universitas Gadjah Mada dan Universitas Brawijaya turut menggunakan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai bahan pertimbangan Seleksi Mandiri untuk program studi jenjang S1 reguler. 

Berdasarkan informasi yang disampaikan oleh pihak Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT), nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) peserta yang lolos SBMPTN 2021 namun tidak diambil tidak akan dapat digunakan untuk mendaftar di PTN yang menggunakan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai pertimbangan untuk diterima lewat jalur Seleksi Mandiri.

Penggunaan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) sebagai bahan pertimbangan penerimaan juga berlaku bagi Seleksi Mandiri Universitas Brawijaya (SMUB). Pada laman resmi selma.ub.ac.id, SMUB memiliki jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) pada tahun 2020 lalu. Pada laman tersebut dinyatakan bahwa pertimbangan seleksi dilakukan berdasarkan hasil Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2020 yang didukung oleh prestasi lainnya, baik berupa prestasi akademik maupun non akademik. 

Akan Tetapi, apabila peserta mengikuti Seleksi Mandiri UB lewat Jalur Rapor, pendaftaran masih dapat dilakukan tanpa menggunakan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK). Syarat pendaftaran SMUB Jalur Rapor diantaranya berupa ijazah atau Surat Keterangan Lulus. Artinya, jika memang nilai rapormu cukup baik, kamu tetap punya kesempatan untuk berkuliah di Universitas Brawijaya Malang tanpa menggunakan nilai Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) 2021.

Maka jika kalian tetap ingin kuliah di Perguruan Tinggi Negeri (PTN), harus mencari seleksi atau program alternatif yang tidak menggunakan nilai.

Itulah pembahasan tentang resiko lulus SBMPTN tapi tidak diambil, hendaknya kamu selalu bijak dan profesional terhadap apa yang telah kamu ambil dan putuskan, jangan sampai hal tersebut dapat merugikan diri sendiri apalagi merugikan orang banyak.

Bagi kamu yang sudah lulus SBMPTN sebaiknya kamu juga belum beruntung melalui jalur Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) maka kini saatnya kamu mempersiapkan diri untuk jalur mandiri. Kamu bisa mengandalkan bimbel SBMPTN dari Latis Education untuk membantumu meraih perguruan tinggi favorit kamu

The post Ini Resiko lulus SBMPTN Tapi Tidak Diambil appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
https://lesprivatsbmptn.id/lulus-sbmptn-tapi-tidak-diambil/feed/ 0
6 Cara Belajar SBMPTN, Simak Yuk https://lesprivatsbmptn.id/cara-belajar-sbmptn/ https://lesprivatsbmptn.id/cara-belajar-sbmptn/#respond Sat, 30 Oct 2021 05:48:26 +0000 https://lesprivatsbmptn.id/?p=2899 Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) merupakan salah satu jalur masuk perguruan tinggi Negeri dengan cara seleksi nasional. SBMPTN menggunakan hasil ujian tulis berbasis komputer (UTBK) sebagai kriteria penilaian. LTMPT menjadi satu-satunya lembaga penyelenggara SBMPTN maupun UTBK. Kamu bisa mendapatkan informasi terbaru seputar pendaftaran SBMPTN melalui portal LTMPT. Sejauh ini, LTMPT menetapkan keikutsertaan UTBK […]

The post 6 Cara Belajar SBMPTN, Simak Yuk appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) merupakan salah satu jalur masuk perguruan tinggi Negeri dengan cara seleksi nasional. SBMPTN menggunakan hasil ujian tulis berbasis komputer (UTBK) sebagai kriteria penilaian.

LTMPT menjadi satu-satunya lembaga penyelenggara SBMPTN maupun UTBK. Kamu bisa mendapatkan informasi terbaru seputar pendaftaran SBMPTN melalui portal LTMPT. Sejauh ini, LTMPT menetapkan keikutsertaan UTBK sebagai syarat utama mengikuti SBMPTN. Jadi, kamu harus menghadapi UTBK terlebih dahulu. Barulah skor hasil ujian tersebut digunakan untuk proses seleksi SBMPTN.

Berikut beberapa cara belajar SBMPTN tanpa bimbel, simak yuk agar bisa menambah wawasan kamu .

1. Pelajari Soal SBMPTN yang Lalu

Langkah Pertama yang harus kamu lakukan yaitu mereview soal-soal terdahulu. Alasan harus mengulang karena biasanya soal-soal SBMPTN selalu sama di setiap tahunnya. Maka dari itu kama dapat mengukur tingkat pemahaman kamu terhadap soal-soal SBMPTN. Untuk menemukan soal-soal tersebut kamu bisa mencarinya dari buku bank nasional, menggunakan website pendidikan untuk mulai latihan soal.

2. Fokus Belajar dan Buat Target

Ada peribahasa mengatakan barang siapa yang bersungguh-sungguh pasti ia mendapatkan apa yang ia kejar. Itulah hal yang harus kita tanamkan dalam segala aktivitas kita terlebih halnya dalam mempersiapkan untuk mengikuti tes SBMPTN.

Idealnya, persiapan mengikuti SBMPTN tanpa bimbel itu membutuhkan waktu 6 bulan, jadi mustahil jika kamu baru belajar 1 minggu tapi berharap masuk lolos tesnya, biasakan harus berpikir realistis agar kamu mau berusaha lebih keras untuk mendapatkan apa yang kamu inginkan.

Bahkan Banyak peserta SBMPTN yang tidak berhasil sebab persiapan kurang matang. Tentu hal tersebut akibat melakukan kegiatan  yang tidak perlu, termasuk nonton film,berselancar di media sosial, atau jalan-jalan. Sebaiknya, Gunakan waktumu untuk belajar.

3. Jangan Hafalan, Biasakan untuk memahami konsepnya

Banyak yang punya pengetahuan tinggi tapi malah justru gagal dan tidak lulus tes. Kenapa itu bisa terjadi? Karena rata-rata mereka menggunakan konsep hafalan dalam belajar, padahal yang perlu adalah memahami kondisi objek yang akan kita kerjakan.SBMPTN merupakan ujian yang dituntut untuk selalu berfikir kritis.

Artinya mengandalkan hafalan saja tidak berguna dalam menerapkan dan mengerjakan soal SBMPTN, Metode belajar perlu kamu ubah jika selama ini kamu mengandalkan kemampuan hafalan materi saja.

4. Latihan Soal SBMPTN

Cara selanjutnya kamu bisa melakukan latihan soal SBMPTN secara mandiri, biasanya kamu biasanya kamu bisa mendapatkan soal tersebut dari bank soal atau website-website pendidikan. Dengan kita giat berlatih mengerjakan soal, maka kita akan hafal berbagai macam jenis soal yang akan kita kerjakan nanti. Karena biasanya soal SBMPTN setiap tahunnya hampir sama hanya ada beberapa angka atau cara saja yang dimodifikasi

5. Mengikuti Try Out

Cara ini juga wajib banget kamu coba, untuk mengikuti kegiatan try out ini kamu bebas untuk memilih untuk melakukannya individu atau atau try out dengan lembaga kursus. Alasan untuk mengikuti kegiatan try out ini untuk mengukur sejauh mana kapasitas kita dalam mengerjakan soal SBMPTN.

Kamu juga bisa memanfaatkan momen mengikuti try out ini untuk menguji kesiapan mental dan fisik, karena ujian try out sama persis kondisinya ketika melakukan tes ujian SBMPTN

6. Evaluasi

Nah yang terakhir yaitu lakukanlah evaluasi. Walaupun kamu sudah belajar cukup maksimal namun jangan lupakan evaluasi agar kamu tidak selalu merasa puas atas hasil yang telah kamu dapat pada sesi mengerjakan soal. Apalagi jika kamu mengikuti ujian SBMPTN tanpa bimbel. Lakukanlah evaluasi terhadap soal yang menurut kamu lemah dalam pengerjaannya.

Jangan malas untuk selalu mereview soal yang mungkin kamu anggap sulit untuk dipahami, sampai kamu merasa yakin dan menguasai materi soal tersebut. Intinya kamu harus selalu mengevaluasi agar tidak puas berbangga diri.

Nah itulah 6 cara belajar sbmptn tanpa bimbel, mungkin kamu beranggapan bahwa tanpa bimbel susah untuk mendapatkan SBMPTN. Eitss namun jangan salah. Keberuntungan akan menghampiri orang-orang yang mau bekerja keras.

The post 6 Cara Belajar SBMPTN, Simak Yuk appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
https://lesprivatsbmptn.id/cara-belajar-sbmptn/feed/ 0
4 Tips Lulus SBMPTN Kedokteran https://lesprivatsbmptn.id/tips-lulus-sbmptn-kedokteran/ https://lesprivatsbmptn.id/tips-lulus-sbmptn-kedokteran/#respond Sat, 30 Oct 2021 05:40:25 +0000 https://lesprivatsbmptn.id/?p=2896 Diterima perguruan tinggi Negeri tentu salah satu hal yang banyak orang inginkan. Bagaimana tidak, selain adu gengsi mereka juga pastinya akan diberikan beberapa fasilitas yang membantu untuk meningkatkan skillnya di kampus impian mereka. Tak jarang bahkan orang tua turut ikut andil dalam menentukan kampus mana yang cocok bagi sang anak dan hal tersebut biasa terjadi […]

The post 4 Tips Lulus SBMPTN Kedokteran appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
Diterima perguruan tinggi Negeri tentu salah satu hal yang banyak orang inginkan. Bagaimana tidak, selain adu gengsi mereka juga pastinya akan diberikan beberapa fasilitas yang membantu untuk meningkatkan skillnya di kampus impian mereka.

Tak jarang bahkan orang tua turut ikut andil dalam menentukan kampus mana yang cocok bagi sang anak dan hal tersebut biasa terjadi pada jurusan anak IPA. Biasanya anak-anak dari lulusan tersebut berebut kursi prodi seperti ilmu kedokteran maupun psikologi. Bahkan banyak asumsi liar di luar sana yang menyebutkan ada saja oknum-oknum yang tidak bertanggung jawab meloloskan anak dengan bayaran uang.

Namun alangkah baiknya calon mahasiswa hendaknya menghindari hal tersebut karena akan berdampak jangka panjang bagi keefektifan kegiatan belajar di kampus, terlebih dalam program studi ilmu kedokteran yang harus terus berpikir keras dan praktek, namun tak usah khawatir bagi kamu yang masih bingung mengenai cara untuk lulus ujian SBMPTN khususnya prodi kedokteran

Namun bukan cara instan yang ingin kita kasih tahu. Namun ada beberapa tips yang mungkin bisa kamu persiapkan sebelum melakukan tes SBMPTN kedokteran. Berikut 5 tips lulus SBMPTN kedokteran yang bisa kamu lakukan

1. Memulai Start Lebih Awal

Mungkin kamu sering mendengar pepatah siapa cepat dia dapat, hal tersebut mungkin juga berlaku pada setiap kegiatan kita. Memulai start lebih awal berarti kita telah mempersiapkan segala sesuatunya untuk mengikuti kegiatan tes SBMPTN baik persiapan mental,pikiran hingga finansial yaitu dengan mengikuti kegiatan private les.

2. Kuasai Materi Berkaitan Dengan IPA

Perlu kamu ketahui pada dasarnya ilmu kedokteran itu bersifat kompleks, tidak hanya pembahasan mengenai kimia dan biologi saja, namun kamu harus menguasai pelajaran lain seperti matematika, Fisika, biologi, dan kimia.biasanya keempat materi tersebut pasti akan menjadi acuan dalam soal tes untuk masuk kedokteran

3. Ikuti Bimbingan Belajar

Biasanya setelah pelaksanaan ujian nasional kita tidak melakukan kegiatan belajar lagi, maka dari itu perlu didukung oleh kegiatan tambahan seperti bimbingan privat untuk persiapan mengikuti ujian tes SBMPTN. Nah makanya kita perlu mengukur sampai mana pengetahuan kita melalui ujian try out SBMPTN yang biasa diadakan oleh tempat bimbel. Kamu bisa mengandalkan bimbel SBMPTN dari Latis Education yang siap membantu kamu meraih universitas impian

4. Pasang Passing Grade

Mungkin sebagian orang mengabaikan akan hal ini, namun siapa sangka sebagai millenial kita harus bisa memposisikan diri kita untuk mencapai apa yang kita inginkan. Dalam hal ini kita harus tau passing grade dari jurusan yang ingin kita tuju, passing grade itu sendiri adalah nilai minimal yang harus kita peroleh agar bisa masuk ke jurusan tersebut, biasanya passing grade setiap kampus itu berbeda, maka dari itu kamu dituntut untuk punya goals yang jelas.

5. Dapat Dukungan Oleh Orang Sekitar

Nah tips yang terakhir yaitu pastikan kamu mendapat motivasi dari orang sekitar, tentunya mintalah restu kepada orang tua agar senantiasa didoakan dan dipermudah dalam mengerjakan ujian tes SBMPTN. Dukungan dari orang sekitar memang sangatlah penting selain meningkatkan kesehatan imun kita, support bisa menciptakan suasana hati yang nyaman tanpa adanya beban. So pastikan doa orang tua selalu menyertai di segala aktivitas kalian ya

Beberapa tips lulus SBMPTN  kedokteran diatas, mungkin bisa menjadi referensi kamu untuk lebih giat dalam mempersiapkan tes ujian SBMPTN, jangan khawatir apabila kamu gagal pada tes di tahun ini, masih ada tahun depan yang mungkin menjadi rezeki kamu untuk mendapatkan jurusan kedokteran yang kamu dambakan. Tentunya selalu dibarengi dengan usaha dan berdoa ya !

The post 4 Tips Lulus SBMPTN Kedokteran appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
https://lesprivatsbmptn.id/tips-lulus-sbmptn-kedokteran/feed/ 0
Eksponen dan Logaritma | Materi SBMPTN https://lesprivatsbmptn.id/materi-sbmptn-eksponen-dan-logaritma-matematika-kelas-x/ https://lesprivatsbmptn.id/materi-sbmptn-eksponen-dan-logaritma-matematika-kelas-x/#respond Fri, 29 Oct 2021 03:48:47 +0000 https://lesprivatsbmptn.id/?p=2878 Pada artikel kali ini, akan dibahas mengenai eksponen dan logaritma. Kamu akan mempelajarinya di kelas X dan ada kemungkinan jenis soal ini akan masuk ke dalam soal SBMPTN. Yuk, simak sampai habis hingga kamu bisa mengerti materi ini! Pengertian Eksponen dan Logaritma Eksponen Eksponen sering juga disebut dengan bilangan berpangkat. Merupakan bentuk dari perkalian yang […]

The post Eksponen dan Logaritma | Materi SBMPTN appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
Pada artikel kali ini, akan dibahas mengenai eksponen dan logaritma. Kamu akan mempelajarinya di kelas X dan ada kemungkinan jenis soal ini akan masuk ke dalam soal SBMPTN. Yuk, simak sampai habis hingga kamu bisa mengerti materi ini!

Pengertian Eksponen dan Logaritma

Eksponen

Eksponen sering juga disebut dengan bilangan berpangkat. Merupakan bentuk dari perkalian yang diulang-ulang. Misalnya, kamu ingin menulis jarak dari bumi ke bulan. Karena jaraknya sangat jauh dan angka yang dihasilkan terlalu besar, maka kamu bisa menulisnya dengan bilangan eksponen. Bentuk umum dari eksponen adalah:

bentuk umum eksponen sbmptn kelas X
bentuk umum eksponen

Dalam mempelajari bilangan eksponen, ada beberapa sifat-sifat dasar yang harus kamu pahami, diantaranya adalah:

sifat-sifat eksponen sbmptn kelas X
sifat-sifat eksponen

Contoh dan penjelasan dari sifat-sifat tersebut ialah:

  1. 4-6 =
  2. 35 x 32 = 35 + 32 = 37
  3. 45 : 42 = 45 – 42 = 43
  4. (25) 2 = 25×2 = 210
  5. (4 x 2)3 = 43 x 23
  6. 60 = 1 (untuk sifat yang satu ini, sifatnya mutlak ya, berapapun nilai a kecuali 0, hasilnya akan tetap 1)
  7. 4 = 3

Nah, ketujuh sifat umum eksponen ini harus kamu pahami agar dapat memudahkanmu kedepannya. Ingat untuk memperhatikan nilai a, ya.

Logaritma

Logaritma adalah suatu invers atau kebalikan dari pemangkatan (eksponen) yang digunakan untuk menentukan besar pangkat dari suatu bilangan pokok.

Misalnya, kamu ingin mengetahui berapa pangkat dari 3 yang hasilnya adalah 27. Kalau kamu sudah memahami konsep eksponen, pastinya kamu dapat dengan mudah menemukan jawabannya. Namun, jika pertanyaan dan angka yang diajukan besar dan sulit untuk dihapal, ada baiknya kamu memahami konsep logaritma ini. Bentuk umum dari suatu logaritma adalah:

bentuk umum logaritma sbmptn kelas X
bentuk umum logaritma

Misalnya, bentuk eksponennya adalah 33 = 27. Maka, bentuk logaritmanya adalah: 3log 27 = 3

Nah, logaritma memiliki beberapa sifat umum yang perlu kamu pelajari, diantaranya:

sifat-sifat umum dari logaritma

Contoh dan penjelasan dari sifat-sifat tersebut ialah:

  1. 3log (2 x 5) = 3log 2 + 3log 5
  2. 3log  = 3log 4 – 3log 5
  3. 2log 82 = 2 x 3log 8
  4. 2log 8 =
  5. 4log 16 =
  6. 4log 16 x 2log 8 = 4log 8

Contoh Soal Eksponen dan Logaritma

Kalau sudah paham dasar-dasarnya, yuk coba latihan dengan contoh soal dan pembahasan dibawah ini:

contoh soal dan pembahasan eksponen sbmptn kelas x
contoh soal eksponen
contoh soal dan pembahasan logaritma sbmptn kelas x
contoh soal logaritma

Nah, itu dia beberapa pemahaman mengenai eksponen dan logaritma kelas X. Agar proses pembelajaran persiapan UTBK dan SBMPTN semakin efektif, mari belajar bersama Les Privat SBMPTN. Disini, para siswa akan mendapatkan kesempatan untuk belajar dengan guru les privat dan tutor yang mengasyikan, metode pembelajaran yang menyenangkan dan materi yang dikemas dengan seru. Cari tahu lebih lengkap mengenai Les Privat SBMPTN by Latis Education disini.

The post Eksponen dan Logaritma | Materi SBMPTN appeared first on Les Privat SBMPTN.

]]>
https://lesprivatsbmptn.id/materi-sbmptn-eksponen-dan-logaritma-matematika-kelas-x/feed/ 0